Postingan

Menampilkan postingan dari 2018

MENANAMKAN JIWA DEMOKRASI SEJAK DINI

Gambar
PILKATOS 2018/2019 Rahel Valencia IX_MM Team   Pada hari Senin, 26 November 2018, SMP Santo Antonius mengadakan PILKATOS tahun 2018/2019. Pilkatos ini dilakukan di ruang aula dengan diikuti oleh seluruh siswa-siswi kelas 7-9 dan Bapak Ibu guru kami. Sebelum memulai kegiatan ini seperti biasa kami menyanyikan lagu Indonesia Raya dan mars SMP Santo Antonius serta berdoa bersama yang dipimpin oleh guru kami, Ibu Santi. Selanjutnya kami mendegarkan kata sambutan dari Bapak Kepala Sekolah kami.  Setelah itu, dimulailah kegiatan pilkatos ini. Satu per satu nama dipanggil untuk menukarkan kartu pemilihan dengan surat suara. Semuanya tampak bersemangat dan berpartisipasi dalam kegiatan ini. Pertama-tama, kita menukarkan kartu pemilihan dengan surat suara. Selanjutnya, kita menuju ke bilik satu atau dua untuk melakukan pencoblosan. Setelah mencoblos, surat suara itu kita lipat dan masukkan ke dalam kotak suara dan selanjutnya jari kelingking kita di cap dengan tinta sebagai bukti

KESERUAN LDKS OSIS

Gambar
Latihan Dasar Kepemimpinan OSIS SMP Santo Antonius   Riyani Suyono IX_MM Team Hi, Guys !!!      Pada Senin-Rabu, 22-24 Oktober 2018, OSIS SMP Santo Antonius mengadakan kegiatan LDKS lho... Yg dilaksanakan di Wisma Julio – Cisarua, Bogor. Setelah mengadakan pendaftaran bagi calon pengurus OSIS masa bakti 2018/2019, terpilihlah 14 anak yang akan menjadi OSIS SMP Santo Antonius dan mengikuti kegiatan LDKS. Di sana kami didampingi oleh 3 orang guru, yaitu Bu Dian, Pak Sulis, dan Pak Alfons serta 2 mentor dari kelas 9 (ketua dan anggota OSIS masa bakti 2017/2018) yaitu Anjar dan Riyani (saya sendiri).      Kami berangkat dari sekolah pada Senin, 22 Oktober 2018 pukul 08.15. Di perjalan kami bermain bersama mengobrol dan sangat menikmati suasana di perjalanan sekitar kurang lebih 2 jam, kami sampai di Wisma Julio – Cisarua, Bogor. Sesampainya di sana kami membereskan barang-barang terlebih dahulu, juga mempersiapkan diri untuk apel pembukaan serta latihan yel-yel untuk m

PERJUSA ITU ASYIK.... ^_^

Gambar
Mandiri itu harus!!! Kalila 7A_MM Team   Pada tanggal 19-20 Oktober 2018, SMP Santo antonius mengadakan kegiatan PERJUSA atau sering disebut perkemahan jumat sabtu. Perjusa ini dilaksanakan di sekolah kami, meskipun berkemahnya di sekolah hal ini tetap menjadi kegiatan yang menyenangkan. Perjusa dilaksanakan agar melatih kami lebih mandiri,disiplin dalam hal waktu, dan kerjasama. Sayangnya perjusa tahun ini tidak ada jurit malam , padahal aku sangat menantikan jurit malam, tetapi bukan berarti tidak ada jurit malam menjadi tidak menyenangkan.  Pada hari jumat paginya kami belajar seperti biasa dan menggunakan batik bebas seperti biasa. Ada yang sudah membawa barangnya ada juga yg nanti diantarkan dan ada juga yang pulang. Hal ini membuatku menjadi tidak sabar akan perjusa. Kamipun selesai belajar, siswa siswi SMP Santo Antonius berbondong bondong mengambil barang dan menaruh barang bawaan mereka ke ruang lab.IPA.  Sayapun berganti pakaian menjadi pakaian pramuka lengkap. Wa

Seruan untuk Indonesia

Indonesia yang Kucinta Rahel_IX_smpsantoantonius     Keindahanmu tak bisa tertandingi Alammu yang kaya Suku yang beragam Dan kebersamaan yang ada Memberikan kekaguman bagiku Engkau sangat hebat Mampu memikat banyak hati Untuk datang dan menjelajahi Mungkin banyak orang yang merendahkan Dan memandang sebelah mata Tapi mereka tidak pernah tahu Bagaimana pesonamu Aku bangga denganmu Engkau tidak pernah tumbang Dan selalu berkembang Aku akn membelamu Dengan caraku Untuk menghargai keberagamanmu Membuatmu bangga Dengan seluruh upayaku Cintaku terhadap Indonesia Dara_IX_smpsantoantonius Indonesiaku nan amat indah Kau beragam suku dan bahasa Kau punya beribu pulau Kau punya beragam golongan Indonesia makmur dan sentosa Berbeda-beda tetapi satu tujuan Seluruh rakyat bersatu padu Demi mencapai kejayaan D